Melatih Mata Lensa di Pelabuhan Sunda Kelapa

Arvianno Unggul Kuntoro
Artikel oleh : Arvianno Unggul Kuntoro
Foto oleh : senangjalan2.blogspot.com
Pin It

Melatih Mata Lensa di Pelabuhan Sunda Kelapa


Pelajaran fotografi di mulai dengan berbagai pengetahuan teknis yang ada di kamera mulai dari mengatur pencahayaan, tombol-tombol, komposisi dan lain-lain, tetapi ada kemampuan teknis yang tak bisa hanya di latih melalui teori saja melainkan melalui pengalaman dan jam terbang yang mumpuni untuk akhirnya bisa memiliki insting dan “mata lensa” yang sensitif terhadap objek, dan Tentunya pelabuhan sunda kelapa adalah tempat yang sangat cocok untuk memulai latihan fotografi ini!


Pelabuhan yang saat zaman kolonial sebagai pelabuhan yang sangat terkenal karena banyak terjadi persinggahan kapal pedagang dari seluruh dunia dan tentunya indonesia saat zaman dahulu kala sebagai salah satu jalur yang ramai dilalui oleh banyak kapal.


Tak perlu risau bagi warga ibu kota yang bingung untuk mencari objek yang bagus untuk melatih mata lensa nya, karena Pelabuhan sunda kelapa ini tidak terlalu jauh bagi warga ibukota, pelabuhan ini terletak di muara sungau Ciliwiung jakarta.


Mulai dari Kapal-kapal yang berjejer, tali-tali yang mengikat kapal-kapal itu, aktivitas manusia yang terjadi disitu seperti berdagang, menjalankan kapal dan lain-lain sangat cocok untuk mendapatkan komposisi yang memadai dan segala teknis yang di butuhkan untuk mendapatkan foto yang bagus tersedia disini, jadi jika para pembaca yang ingin meningkatkan kemampuan fotografi nya bisa mengasah kemampuanya di Pelabuhan sunda kelapa!

Pin It
Maps
Photos
Recent Articles
Videos